Antisipasi Warga Tidak Ikuti Anjuran Pemerintah, Jajaran Kodim 1302/Minahasa Gelar Patroli Wilayah Bersama Kepolisian




Minahasa, Sulut  -Anjuran Pemerintah untuk berdiam diri dirumah dan tidak melakukan aktivitas yang tidak mendesak diluar rumah dalam mempercepat pemutusan mata rantai penyebaran Virus Corona yang sudah mewabah saat ini, tidak menutup kemungkinan masih adanya Warga yang belum memahami akan anjuran tersebut serta bahaya dan situs penularan dari Virus Covid-19 yang sudah meresahkan banyak Bangsa termasuk Indonesia.



Untuk itu Komandan Komando Distrik Militer ( Dandim ) 1302/Minahasa Letkol Inf Slamet Raharjo, S.Sos, M.Si tidak bosan-bosan selalu mengingatkan Jajarannya di tiap-tiap Wilayah agar dapat mengantisipasi akan hal itu dalam mendukung Program Pemerintah yang sudah menjadi prioritas utama dalam penangannannya saat ini.



Hal ini terlihat dari masing-masing Jajaran yang selalu pro Aktif melakukan Patroli Wilayah bersama Aparat Kepolisian serta Pemerintah setempat guna menertibkan Warga serta memberikan sosialisasi agar mengindahkan Himbauan Pemerintah dengan harapan Bencana Wabah ini cepat selesai dan berlalu dari Negara Kita maupun Dunia.



Dari kegiatan Patroli Wilayah tersebut, masih ditemukan adanya Warga yang masih belum mengindahkan akan anjuran dari Pemerintah tersebut, Salah satunya di Wilayah teritorial Kecamatan Kombi yang lokasinya memang jauh dari Perkotaan Tondano, yang mana pada Selasa 21/04/2020 pukul 19.30 Wita, Bintara Pembina Desa ( Babinsa ) Koramil 1302-05/Kombi Serda ( Sersan Dua ) Kristian M bersama Aparat Kepolisian Sektor ( Polsek ) Kombi mendapatkan Warga yang masih menggelar acara kumpul-kumpul di Desa Kombi.



Tim Patroli Gabungan yang melihat akan hal itu segera menghampiri dan melakukan pemeriksaan terlebih dahulu, guna mengantisipasi pembawaan senjata tajam ( Sajam ) dan penggunaan Miras ( Minuman Keras ) serta memberikan sosialisasi yang berkaitan dengan Apendemi Covid-19, dan tentang Keamanan Ketertiban Masyarakat ( Kamtibmas ) di Desa masing-masing dilanjutkan penyampaian untuk segera membubarkan diri.



Peltu Jansen Siahaan selaku Komandan Koramil ( Danramil ) Kombi saat dikonfirmasi Media Center Kodim 1302/Minahasa menyampaikan, "Tim Patroli pada malam itu juga melakukan pemeriksaan pada Warung-Warung yang ada di seputaran Wilayah Kecamatan Kombi guna menertibkan para Penjual yang menjualkan Minuman Keras berupa Cap Tikus, karena diketahui bahwa awal mula terjadinya tindak kriminal di Wilayah itu, berawal dari konsumsi Miras yang berlebihan, "Ujar Danramil.



"Semoga dengan kegiatan yang Kami gelar bersama Kepolisian saat ini dapat bermanfaat dalam mendukung Program Pemerintah guna mempercepat pemutusan penyebaran Virus Corona dan Keamanan Ketertiban di Wilayah Kami dapat tercipta sesuai yang diharapkan bersama sehingga Masyarakat dapat merasakan kenyamanan setiap saat, " Pungkas Danramil. ( J. Silaban ).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama